New CR-V Berjaya, Sedan Honda Masih Tertidur

 ( AutoBisnis BosMobil.com ) Masuk bulan April 2012, dua produk Honda seperti New Honda CR-V dan Honda Jazz mendapatkan respon penjualan yang baik. 


New CR-V sendiri menjadi kontributor terbesar penjualan Honda dengan penjualan 1.853 unit pada bulan April lalu. Angka penjualan New Honda CR-V diraih dalam waktu singkat semenjak diluncurkan pada tanggal 26 April lalu. Secara total, Honda CR-V telah terjual sebanyak 2.727 unit sepanjang  tahun 2012 dan  meraih pangsa pasar di kelas SUV sebesar 17%.

Honda Jazz juga kembali mencatat angka penjualan di bulan April sebanyak 1.461 unit. Hingga bulan April 2012, Honda Jazz telah terjual sebanyak 4.221 unit di seluruh Indonesia dan menguasai pangsa pasar sebesar 22% di kelas Hatchback. 

“Bulan April ini, produk Honda menunjukkan penjualan yang cukup baik, terutama produk yang baru mengalami penyegaran seperti New Honda CR-V. Dengan peluncuran New Honda Freed baru-baru ini, kami yakin penjualan Honda akan semakin meningkat di bulan-bulan mendatang,” Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT HPM.

Sedangkan Honda Freed hanya mencatat sebesar 339 unit, sebelum meluncurkan model terbarunya pada tanggal 8 Mei lalu.  Di susul oleh All New Honda Odyssey dengan total 79 unit pada bulan April 2012 dan telah terjual sebanyak 290 unit sepanjang tahun 2012. 

Lagi-lagi untuk kelas sedan, Honda masih belum mencatat penjuaan akibat terhambatnya pasokan kiriman dari Thailand. 


Sumber  : http://goo.gl/akc4E

1 komentar:

  1. Saya ucapkan Terimakasih kepada pembuat artikel ini, artikel ini sangat bermanfaat dan tentu saja
    berisi informasi yang sangat bermanfaat untuk semua pembaca di blog ini. Update terus dan tetap semangat gan.
    Sukses selalu untuk Anda kunjungi web kami untuk menambah ilmu Bandar Judi dan Casino Online Terpercaya
    Di Indonesia WWW.SALAMPOKER.COM Terima kasih

    BalasHapus